Managemen Pengembangan Pembelajaran IT terhadap Kemampuan IT Siswa Sekolah Dasar Budya Wacana

Authors

  • Ari Kristiani SD BUDYA WACANA

Abstract

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara manajemen pengembangan pembelajaran informasi dan  teknologi terhadap kemampuan informasi dan komunikasi siswa sekolah dasar di SD Budya Wacana. Era revolusi industry 4.0 selalu dikaitkan dengan pesatnya perkembangan informasi dan teknologi sekarang ini. Generasi sekarang perlu dipersiapkan untuk menghadapi era ini sedini mungkin. Siswa tidak haanya diwajibkan untuk menguasai informasi dan teknologi tapi juga perlu adanya manajeman pengembangan pembelajaraninformasi dan teknologi yang mendukung hal tersebut.  Dalm penelitian ini menggunakan metode diskriptif. Teknik mengumpulkan data dengan menggunakan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlu adanya perubahan manajemen pengembangan pelajaran informasi dan teknologi untuk siswa sekolah dasar yang meliputi jumlah jam tatap muka, kompetensi guru, dan materi yang diajarkan. Dari analisi angket menunjukkan bahwa materi tentang media social dan penggunaan yang bijak perlu dipertajam untuk mempersiapkan siswa sekolah dasar menguasai pesatnya ilmu pengetahuan dan teknologi. Jadi siswa tidak hanya mahir menggunakan akan tetapi bijak dalam penggunaannya.

Published

2020-03-18

Citation Check