Penggunaan Model Problem Based Learning untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika

Authors

  • riel widiastuti SD Bantul Timur, Trirenggo, Bantul, Bantul, Indonesia

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa dengan menggunakan model problem based learning pada pembelajaran Matematika. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan di kelas VI C SD Bantul Timur. Pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi, tes, dokumentasi, dan wawancara. Penelitian dilaksanakan selama dua siklus. Data prestasi belajar dan aktivitas siswa dalam pembelajaran dianalisis dengan menggunakan teknik deskriptif kuantitatif, sedangkan data pelaksanaan pembelajaran dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prestasi belajar dan keaktifan siswa pada pelajaran Matematika meningkat dengan menggunakan model problem based learning. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan prestasi belajar siswa setiap siklusnya. Sebelum penelitian ketuntasan belajar secara klasikal hanya 46,67%, pada siklus I meningkat menjadi 66,67%, dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 90%. Peningkatan hasil belajar tidak hanya terjadi pada aspek kognitif, tetapi juga aspek afektif dan psikomotor. Dengan demikian penggunaan model problem based learning dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada pelajaran Matematika di kelas VI  C SD Bantul Timur.

Kata kunci: prestasi belajar, model problem based learning, pembelajaran Matematika

 

Abstract: This research aims to improve student achievement by using problem based learning model in mathematics learning. This research is a type of Classroom Action Research conducted in class VI C of SD Bantul Timur. Data collection is done by observation sheets, tests, documentation, and interviews. The study was conducted for two cycles. Learning achievement data and student activities in learning were analyzed using quantitative descriptive techniques, while learning implementation data were analyzed using qualitative descriptive techniques. The results showed that students' learning achievement and activeness in Mathematics increased using the problem based learning model. This can be seen from the increase in student learning achievement each cycle. Before the study mastery learning classically only 46.67%, in the first cycle increased to 66.67%, and in the second cycle increased again to 90%. Improved learning outcomes not only occur in cognitive aspects, but also affective and psychomotor aspects. Thus the use of problem based learning models can improve student learning achievement in Mathematics in class VI C SD Bantul Timur.

Keywords: Learning achievement, problem based learning model, mathematics learning.

Published

2020-03-21

Citation Check