Manajemen Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Pelaksanaan Program Penguatan Pendidikan Karakter Di Gugus 3 Sekolah Dasar Negeri Kenteng I, Ponjong

Authors

  • Jumariyah Jumariyah SDN Genjahan II, Ponjong

Abstract

Kesimpulan yang dapat dipaparkan pada penelitian Manajemen Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Pelaksanaan Program Penguatan Pendidikan Karakter Di Gugus 3 Sekolah Dasar Negeri Kenteng I, Ponjong ini yaitu:

  1. Perencanaan program penguatan pendidikan karakter di Gugus 3 SDN Kenteng I, Ponjong memiliki beberapa tahapan, yaitu observasi, rapat koordinasi, menyusun program kerja, pelaksanaan program, pengawasan, serta evaluasi. Hal tersebut dilaksanakan guna mencapai tujuan yang disepakati.
  2. Pengorganisasian dibentuk untuk mencapai tujuan secara efektif dan efisien. Seperti halnya pengorganisasian di Gugus 3 SDN Kenteng I, Ponjong ini, kepala sekolah sebagai pemegang kekuasaan tertinggi, kemudian dibantu oleh tim pengembang sekolah dan juga koordinator sekolah, dalam wadah Tim SPMI.
  3. Pelaksanaan program penguatan pendidikan karakter melalui empat tahap kegiatan, yaitu terintegrasi, pembudayaan, keteladanan, dan kerjasama dengan orang tua peserta didik. Empat kegiatan tersebut saling berkesinambungan serta kontiyu, guna meningkatkan program penguatan pendidikan karakter di Gugus 3 SDN Kenteng I, Ponjong,
  4. Proses pengawasan program penguatan pendidikan karakter di Gugus 3 SDN Kenteng I, Ponjong ini bersifat langsung, yakni kepala sekolah langsung mengawasi ketika kegiatan berlangsung, juga kepala sekolah melakukan pengawasan dengan supervisi pembelajaran di kelas mengenai program penguatan pendidikan karakter. Sedangkan untuk guru, guru mempunyai tanggung jawab untuk mengawasi peserta didik disaat pembelajaran berlangsung,
  5. Evaluasi program penguatan pendidikan karakter di Gugus 3 SDN Kenteng I, Ponjong memiliki empat tahapan yaitu mulai dari menyusun rencana evaluasi, mengawasi, mengolah data, serta rapat perbaikan, guna mencapai tujuan siswa berkarakter yang menerapkan lima nilai penguatan pendidikan karakter. Hal tersebut dilakukan guna menentukan kualitas (nilai dan arti) dari sesuatu, berdasarkan atas pertimbangan, dan kriteria tertentu dalam rangka mengambil keputusan.

Published

2020-03-22

Citation Check